Berikut ini petunjuk penyelesaian tugas akhir Psikologi Agama semester VII
- Silahkan merevisi sesuai dengan catatan yang telah saya berikan atas hasil pekerjaan anda. Silahkan mendalami subyek anda secara kreatif dan kalau dimungkinkan menggunakan instrumen psikologis untuk memperkaya data, itu akan sangat bagus agar data anda mendalam. Transliterasi hasil wawancara (verbatim) bisa dilampirkan
- Bagian I : Silahkan anda membuat deskripsi dari subyek anda secara tematik (kasus perkasus) dalam rangkaian cerita yang utuh dan mendalam. Dalam deskripsi ini, pekerjaan anda akan menggambarkan bentuk-bentuk kompleksitas pengalamaan keberagamaan seseorang dan sejumlah uraian tentang bagaimana pencapaian pendakian spiritualitas subyek. Hal itu menyangkut makna positif, makna negatif, kegonjangan hidup, masalah pelik yang dihadapi subyek sehingga ia mencoba menggali fenomena kehidupannya berdasarkan kesimpulan keberagamaan subyek atau bagaimana cara-cara ia merujuk realitas hidupnya berdasarkan pengetahuan dan pengalaman keagamaannya
- Bagian II : Buat analisis secara memadahi sehingga anda mendapati skema diri keberagamaan subyek, baik menyangkut dimensi problem dan dimensi maknawiyahnya.
- Bagian III : Buat perspektif saudara terkait dengan bentuk-bentuk keberagamaan subyek yang anda teliti dan kaitkan dengan berbagai teori yang menjadi cakupan psikologi agama.
- Bagian IV : Tarik sebuah kesimpulan sebagai penutup
Keterangan :
- Hasil tugas anda disajikan dalam bentuk tulisan paper ilmiah. Gunakan standar penulisan, baik isi, cara penulisan rujuan dan daftar pustaka. Diharapkan mahasiswa menghindari bentuk jiplakan dan hal-hal yang mengurangi akurasi hasil penulisan tugas tersebut
- Panjang tulisan tidak lebih dari 15 halaman dengan spasi 1,5 dan standar huruf time news roman (12)
- Dikumpulkan sesuai jadwal ujian akhir semester yang tercantum di fakultas dan disertai tanda tangan
- Hal-hal yang kurang jelas terkait dengan petunjuk pengerjaan tugas akhir ini dapat dikonsultasikan baik kolektif dan individu
- Selamat mengerjakan
0 komentar:
Posting Komentar